Nokia Asha 108, Ponsel Klasik yang Dilengkapi Kebutuhan Pengguna Saat ini

Discussion in 'Berita, Info dan Bacaan' started by AyoChat.Bots, Mar 6, 2014.

ShortURL:
  1. AyoChat.Bots

    AyoChat.Bots Team Ayochat Staff Member

    Ponsel besutan Nokia ini memang sudah diperkenalkan oleh perusahaan yang berbasis di Finlandia beberapa waktu yang lalu. Namun tim Indogamers sendiri baru diberikan kesempatan untuk menelanjangi ponsel tersebut beberapa hari yang lalu. Untuk yang penasaran dengan apa saja yang diberikan pada ponsel tersebut dapat langsung melihat video unboxing yang dibuat oleh tim Indogamers dalam bentuk bahasa Indonesia.



    [​IMG]



    Nokia sendiri memiliki tiga layanan andalan yang ditawarkan oleh Nokia seperti yang dijelaskan pada websitenya. Fitur pertama yang ingin diangkat oleh Nokia di sini adalah; "share your shots fast with slam". Meski memiliki nuansa jaman dulu, ponsel ini ternyata sudah dibekali dengan kamera belakang. Ponsel ini dapat mengambil gambar dengan cepat. Asha 108 juga memiliki slot microSD yang dapat digunakan oleh user untuk menyimpan data. Selain itu, pengguna juga dapat berbagi foto atau video kepada pengguna lainnya dengan menggunakan Slam. Slam ini adalah sebuah konektivitas yang diperkenalkan oleh Nokia yang dapat tersambung dengan Bluetooth.



    [​IMG]



    Kelebihan kedua yang ingin diberikan oleh Asha 108 adalah; "Standby for adventure." Ponsel klasik ini dapat dibawa kemana-mana termasuk untuk berpetualang tanpa harus ragu memikirkan baterai. Asha 108 telah dibekali baterai yang tahan lama oleh sang produsen. Asha 108 memiliki waktu bertahan hidup yang cukup lama yaitu selama 25 hari dalam keadaan stand by. Jadi tidak perlu repot memikirkan kehabisan baterai saat berlibur.






    "Ready to rock!" Ini adalah sebuah layanan yang diberikan oleh Nokia kepada pengguna yang suka mendengarkan musik. Ponsel Asha 108 telah dilengkapi dengan FM Radio dan pemutar musik didalamnya. Dengan adanya slot Micro SD up to 32GB tentu pengguna tak perlu takut akan space yang dibutuhkan untuk menyimpan data ataupun mp3 didalamnya. <bms>

    Spesifikasi:

    Main camera sensor: 0.3 MP Display size: 1.8'' Maximum music playback time: 40.8h Photo sharing: Photo sharing with Slam Dual SIM: Dual Standby SIM

    Sumber
ShortURL: